Selasa, 17 Maret 2015

Mengenal CCTV Kamera dan Manfaatnya


CCTV (Closed Circuit Televison) adalah penggunaan kamera video untuk mentransmisikan signal video ke tempat spesifik, dalam beberapa set monitor. Berbeda dengan siaran televisi, sinyal CCTV tidak secara terbuka ditransmisikan. SIstem CCTV biasanya terdiri dari komunikasi fixed (dedicated) antara kamera dan monitor. Teknologi CCTV modern terdiri dari sistem terkoneksi dengan kamera yang bisa digerakkan (diputar, ditekuk, dan di-zoom), dapat dioperasikan jarak jauh lewat ruang kontrol, dan dapat dihubungkan dengan suatu jaringan baik LAN, wireless-LAN maupun internet.


Kamera cctv sejak awalnya memang di buat untuk keperluan pengawasan keamanan (security surveillance system)  untuk antisipasi  tindak kejahatan kriminal (crime action), pencurian perampokan, dan banyak hal lainnya sehubungan dengan tindak kejahatan dan kegiatan kegiatan yang tidak diinginkan.

Kemajuan teknologi saat ini membuat kamera ini tidak hanya untuk memantau secara langsung lewat monitor, tetapi sudah dilengkapi system perekam kamera CCTV dengan menggunakan media penyimpan Hard disk. System ini kita kenal sebagai DVR ( Digital Video Recorder ) peralatan ini merupakan pelengkap suatu  system instalasi kamera CCTV,  dengan adanya DVR ini pengawasan bisa dilakukan tanpa memonitor setiap saat didepan layar monitor , karena setiap detiknya semua kejadian terekam dan bisa di putar ulang.

Era persaingan global yang ketat saat ini, populasi pertumbahan dan perkembangan perdagangan dunia usaha  yang makin banyak dan cepat , kejahatan pun meningkat, oleh sebab itu  pengawasan yang efektif dan efisien, harus dilakukan.

Solusi CCTV merupakan prasarana yang tepat, efektif dan efisien   terbukti handal dan bermanfaat , karenanya penggunaan CCTV merupakan salah satu pelengkap sistim keamanan untuk peningkatan kinerja dan citra perusahaan, karena dengan ada nya CCTV kepercayaan pelanggan terhadap mutu produksi dan keamanan barangnya pun dapat terjamin.

Sangat sulit dan tidak mudah untuk mengawasi kegiatan operasional usaha dan keamanan seperti pabrik yang sangat besar yang terpisah pisah dan terletak jauh di area yang luas , sedangkan pengawasan harus dilakukan setiap saat dan cepat.

Masalah diatas saat ini sudah terpecahkan dan  banyak yang memanfaatkan cctv sebagai solusinya, karena pengawasan sudah tidak harus berkeliling di area yang luas dan lama, seorang pimpinan atau pengusaha dapat mengawasi secara langsung dari meja kerjanya dalam sesaat dalam waktu yang bersamaan untuk berbagai lokasi pabrik ,

Didepan layar monitor cctv Anda tinggal klik area mana yang mau diawasi tanpa berkeiling pabrik, jelas efisien, dan bos pun tidak lagi mendapat laporan pengawasan rekayasa/tidak akurat dari stafnya,   Di area sangat berbahaya (explosive area, gas beracun dan hal hal  lain yang dapat membahayakan kesehatan dan keselamatan) sudah dapat diawasi secara langsung tanpa harus menghadapi resi

Pengawasan kwalitas poduksi, hasil produksi, asset perusahaan,  aktifitas karyawan, perilakunya, produktifitas kerjanya selalu dapat diawasi, jelas resiko kompalain akan berkurang, kwalitas produksi semakin baik, prestasi kerja karyawan dan kinerja usaha meningkat.

Beberapa manfaat CCTV


  1. Untuk antisipasi tindak kejahatan kriminal (crime action), pencurian, perampokan, dan banyak lainnya sehubungan dengan tindak kejahatan dan kegiatan-kegiatan yang tidak diinginkan.
  2. Pengawasan aset perusahaan maupun hasil produksi dan pengawasan jalannya kegiatan produksi, serta pengawasan pengamanan.
  3. Dapat dijadikan arsip kegiatan usaha sehari-hari karena hasilnya dapat direkam di DVR / media perekam video.
  4. Bahan bukti yang otentik bila terjadi hal-hal yang tak diinginkan. Butki dapat diputar ulang dikomputer dan DVR.
  5. Prestasi karyawan dan system pengawas keamanan / satpam meningkat ,karena merasa terawasi walaupun pimpinannya tak ada ditempat.
  6. Efektif, efisien bagi pengusaha karena bisa mengawasi langsung kegiatan produksi di banyak tempat produksi sekaligus dalam satu layar monitor.
  7. Dapat melihat dan memonitor lokasi sekalipun dalam keadaan tanpa cahaya dengan menggunakan Infra red kamera.
  8. Dapat memantau suatu tempat tanpa diketahui keberadaan kameranya dengan menggunakan kamera tersembunyi atau hidden kamera.
Dan masih banyak lagi manfaat yang dapat kita peroleh dengan adanya installasi CCTV ini. Tidak hanya meningkatkan keamanan tetapi juga memudahkan pengawasan.


HATI-HATI PROMO CCTV MURAHAN...!!!


Tulisan ini dibuat untuk menghimbau kepada calon konsumen yang punya rencana untuk memasang kamera CCTV agar lebih berhati-hati dan lebih bijak dalam menentukan vendor cctv, karena saat ini terdapat pihak-pihak yang memanfaatkan situasi untuk mengambil keuntungan pribadi dengan melakukan tindakan kriminal melalui iklan atau promo Produk CCTV Murah.


Kenapa harus berhati-hati terhadap promo CCTV murahan ini, karena saat ini CCTV sistem sudah menjadi kebutuhan dan standart operating procedure (SOP) keamanan rumah, gedung, gudang, minimarket, swalayan, kantor, bank, sekolah dan sebagainya. Sehingga dimanfaaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab untuk mengambil keuntungan pribadi.
Bentuk kejahatan yang biasa terjadi melalui modus promo/iklan CCTV murahan ini antara lain :
    1. Menjual perangkat CCTV sistem (kamera, alat rekam, hardisk, kabel dan instalasi) dengan harga dibawah harga standar pasaran. Apalagi dengan mengatasnamakan produk-produk branded seperti buatan Jerman, Jepang, Korea atau Taiwan. Sebagai gambaran untuk Produk Sony atau Samsung harga persatu kamera masih diatas 1 juta rupiah. Kemudian bagaimana bisa paket CCTV system dijual dengan harga dibawah harga pasaran kecuali barang yang dijual tersebut adalah produk merek abal-abal, produk second, produk ilegal atau produk non garansi
    2. Memberi janji manis saat presentasi atau demo. Seperti garansi resmi sekian tahun, free maintenace selama beberapa tahun, dll
    3. Mengambil barang-barang berharga anda. Apabila anda memasang CCTV untuk rumah atau pertokoan maka Anda harus berhati-hati karena bisa jadi instalatir tersebut mengambil barang-barang berharga anda, sebaiknya letakkan barang-barang berharga anda ditempat yang aman dan selalu mengecek barang bawaan seperti tas, ransel, toolbox, bahkan pakaian instalatir sebelum meninggalkan tempat anda.
    4. Memberi barang yang bukan dibeli. Selalu mengecek dan mencocokan barang yang anda pesan dengan barang yang dipasang. Bisa jadi produk yang dipasang tidak sesuai dengan yang kita beli. Karena secara sepintas kaum awam bentuk kamera dan hasil kamera sulit untuk dibedakan. Lihat dari kemasan atau label yang menempel pada produk CCTV.
Hal-hal yang harus diperhatikan sebelum memutuskan untuk memilih penjual/ perusahaan CCTV. Diantaranya :
  1. Lihat company profile perusahaan. Pastikan keakuratan data diri perusahaan, seperti badan hukum perusahaan, izin perusahaan, alamat kantor, no telp, nama pemilik perusahaan dan lain-lain
  2. Pastikan track record perusahaan tersebut, ini dapat diperoleh melalui rekomendasi orang lain yang sudah memasang CCTV, informasi ini dapat diperoleh dari website/company profile perusahaan tersebut. Biasanya perusahaan CCTV yang terpercaya/ bagus mereka memiliki website/ company profile resmi dan memaparkan daftar klien mereka. Lakukan pengecekan dengan data di website dengan klien yang dicantumkan tersebut.
  3. Perhatikan bagaimana marketing memaparkan produk mereka, minta penjelasan mengenai produk yang mereka jual.
  4. Sebaiknya jangan membeli produk “China”. Banyak produk China mencantumkan spesifikasi lebih tinggi dari sebenarnya di website mereka. Maka tidak heran dengan spesifikasi yang sama buatan China dan negara lain, anda akan mendapatkan hasil dan kualitas yang berbeda. Buatan dari China biasanya dipadukan dengan iming-iming harga miring, spesifikasi tinggi, kualitas bagus tapi garansi tidak jelas.
  5. Apabila anda deal, minta kepastian garansi agar apabila disuatu saat ada masalah dengan CCTV bisa langsung di komplain.
Bedakan antara kamera cctv memakai chip SONY dan kamera cctv merek SONY (asli) :
*Pastikan Brand dan asal produk cctv anda karena hampir semua produk kamera cctv “China” juga menggunakan chip SONY dan SHARP

1 komentar:

  1. makasih gan atas infonya. membuat saya menjadi lebih hati2 memilih dan membeli kamera cctv

    BalasHapus

Entri yang Diunggulkan

Paket Kamera CCTV Murah Bandung Cimahi Mulai dari 1.9 Juta

PALING LAKU SEBANDUNG RAYA HANYA Rp. 3.5Jt 4 Kamera Hasil Gambar Bening JUARA Ingat Membeli CCTV Tidak Hanya MEMBELI Perangkatnya Tet...